Bab 2235 Kamu tidak tahu apa-apa

Saat ini aura di tubuh Dave juga meledak, cahaya keemasan bersinar dan seekor naga emas muncul di belakang ubuhnyal

Kekuatan Naga Ilahi juga dikerahkan secara ekstrem, diikuti dengan ayunan Tinju Cahaya Suci!

Tidak ada tipuan atau pun jurus, hanya ada kekuatan yang murni!

Pelindung Agung dan Dave menggunakan cara yang paling primitif dan mendasar untuk menentukan pemenangnya!

Langit berguncang dan energi melesat ke segala arah…

Terlihat dua sosok berwarna hitam dan emas yang terus beradu di tengah udara dan menyebabkan suara yang memekakkan telinga!

Sementara Tobi merasakan kekuatan yang menggila di sekelilingnya dan sosoknya terus mundur ke belakang!

Dave adalah Maha Dewa yang baru menerobos, kekuatan yang ada di dalam tubuhnya seolah tidak memiliki tempat untuk dilampiaskan, dan sekarang kebetulan dia bisa berlatih dengan Pelindung Agung.

Bam…

Satu suara dentuman keras terdengar lagi, kedua orang itu menggunakan kekuatan mereka tanpa menyisakannya sama sekali!

Serangan kali ini membuat gunung dan bebatuan runtuh, tanah pun retak!

Bahkan Pohon Pencerahan Spiritual yang selama ini tidak bergerak saat ini mulai berguncang dengan

keras!

Sosok Dave dan Pelindung Agung terpisah dan keduanya bisa dibilang bertarung dengan imbang!

Tobi yang menyaksikan pertarungan ini tampak sangat terkejut!

Perlu diingat Dave baru saja menerobos ranah Maha Dewa, tapi dia malah bisa bertarung dengan imbang melawan seorang Maha Dewa tingkat delapan!

Ini sedikit sulit dipercaya!

Jika itu adalah dirinya, sepertinya dia tidak akan bisa menahan satu pukulan Dave pun!

Melihat kekuatan Dave tumbuh dengan begitu menakutkan, Tobi terkejut dan juga takut, jika tidak bisa membunuh Dave di sini maka sepertinya mereka semua akan menjadi sasaran balas dendam setelals

keluar dari sini!

Pelindung Agung, kamu adalah seorang Maha Dewa tingkat delapan, tapi malah imbang bertarung www seorang Dave, sepertinya menggunakan teknik kultivast jalat untuk meningkatkan kekuatan amang benar benar tidak bisa diandalkan!”

Tobi berkata pada Pelindung Agung.

Dia sengaja berkata seperti ini untuk membangkitkan semangat bertarungnya Pelindung Agung, jadi Pelindung Agung dan Dave bisa bertarung mati-matian!

“Hm, apa yang kamu tahu…”

Pelindung Agung mendengus dingin, lalu menoleh ke arah Dave: “Nak, kamu hanya seorang Maha Dewa baru, dan bisa memiliki kekuatan seperti ini saja sudah dianggap hebat, namun sayangnya tidak peduli sekuat apa dirimu, lalu apa yang bisa kamu lakukan?”

“Saat bertarung tadi saya sudah menanam benih iblis di dalam tubuhmu dan kamu akan segera merasakan rasanya di neraka!”

Pelindung Agung tertawa dan tatapannya penuh dengan penghinaan yang tidak berujung, dia mengangkat tangannya dengan ringan, bumi di sekeliling Dave mulai bergetar dan tentakel hitam mulai muncul dari dalam tanah!

Dave melihat tentakel-tentakel itu, tentakel yang digunakan oleh Pelindung Agung untuk menyerap kekuatan para ahli bela diri itu.

Semua tentakel itu menuju ke arah Dave, dan di dalam tubuh Dave tampak ada sesuatu yang menggeliat, sebuah kekuatan yang tidak diketahui terus menghantam ke arah tubuh Dave.

Sementara kekuatan itu terus menarik tentakel-tentakel ini, dan terus menyerang ke arah Dave!

Dave mencoba menghindar tapi dia menyadari tubuhnya seolah sedang terpaku dan sama sekali tidak bisa bergerak.

Tentakel yang tidak terhitung jumlahnya menempel pada tubuh Dave, dan membungkus Dave dengan

erat!

Tentakel-tentakel yang tidak terhitung jumlahnya ini bagaikan kelelawar pengisap darah yang terus menerus mengisap kekuatan di dalam tubuh Dave seolah hendak mengisapnya hingga menjadi kering!

Sementara Nana yang melihat pemandangan ini seketika menunjukkan perubahan ekspresi drastis, dia ingin menerjang untuk membantu Dave tapi dia sendiri juga terkena pukulan Kedi dan sosoknya seketika terlempar!

“Hahaha, walau kekuatanmu kuat juga hanya bisa menjadi santapan bagi orang lain…”

Pelindung Agung tertawa keras dengan gila-gilaan.

Saat ini dia sudah merasakan kekuatan di dalam tubuh Dave terus mengalir ke dalam tubuhnya tanpa henti.

Kedi dan Tobi yang melihat hal ini, seketika menunjukkan ekspresi cemburu!

Perlu diketahui jika Pelindung Agung mengisap kekuatan Dave maka kekuatannya sepertinya akan meningkat pesat lagi!

Pada saatnya. Sekte Bara Langit akan menjadi raja yang mendominasi di seluruh alam tersembunyi dan kekuatan dari seorang Pelindung Agung saja sudah begitu di luar nalar!

Tip: You can use left, right keyboard keys to browse between chapters.Tap the middle of the screen to reveal Reading Options.

If you find any errors (non-standard content, ads redirect, broken links, etc..), Please let us know so we can fix it as soon as possible.

Report